Ketuk (X) Untuk Menutup

Selamat Datang

Di RODABLOG

×

Uji T-Test Perbedaan Rata-Rata Dua Kelompok


Uji T-Test Perbedaan Rata-Rata Dua Kelompok – Dalam melakukan hipotesis akan menggunakan beberapa macam pengujian untuk dapat menarik kesimpulan. Pengujian statistik parametri memiliki pengertian yaitu pengujian yang digunakan untuk memperoleh soatu kesimpulan mengenai populasi dari beberapa sampel yang telah diambil.

Pada pengujian statistik parametrik digunakan untuk menguji kebenaran atau kepalsuan hipotesiss awal yang dapat menyatakan bahwa diantara kedua rata – rata sampel yang diambil secara acak dari satu populasi tidak terdapat perbedaan signifikan.



Baca juga: Uji T-Test Perbedaan Rata-Rata Dua Sampel Saling Bebas

Sedangkan dalam beberapa jenis pengujian dapat mencari atau menemukan beberapa hal. Salah satu contoh nya adalah pengujian jenis uji t. Uji t memiliki beberapa sampel. Berdasarkan sampel yang didapat untuk pengujian uji t dapat diketahui beberapa hal seperti pengujian uji t dengan kelompok (sampel) saling bebas (independen) dan kelompok (sampel) saling berpasangan (dependen).

Nah, untuk kali ini akan dibahas tentang uji t – test perbedaan rata – rata dua kelompok (sampel) yang saling berpasangan. Pengujian ini digunakan ketika terjadi dua kelompok yang saling berhubungan. Maksud dari dua kelompok (sampel) saling berpasangan adalah kedua kelompok tersebut memiliki subjek yang sama tetapi memiliki pengujian (perhitungan) yang berbeda pada masing – masing kelompok.

Pengujian kelompok (sampel) berpasangan ini dapat dilakukan apabila suatu kondisi mengalami pengujian komparasi antara dua nilai yang saling berpasangan digunakan sebagai pengamatan, misalnya saja sebelum atau sesudah (pre atau post). Lalu pengujian ini dilakukan apabila terjadi uji parametrik.